Buku ini ditujukan untuk menjembatani para pembacanya terhadap kendala
istilah dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi, meliputi :
istilah dasar dan umum, komputer, jaringan, bisnis, hukum, e-goverment.
serta hal-hal lain yang berkaitan dengan dunia teknologi informasi dan
telekomunikasi. sebelum mendownlaod filenya terlebih dulu kita bahas tentang pengertian Komputer
Komputer adalah suatu perangkat keras yang sangat berkaitan dengan teknologi. Di dalam komputer terdapat beberapa komponen pendukung agar komputer bekerja sebagaimana mestinya. Dewasa ini, hampir setiap lini pekerjaan memerlukan perangkat komputer. Karena, komputer mampu membantu berbagai pekerjaan manusia
Pengertian komputer secara umum adalah seperangkat alat elektronik yang bisa digunakan untuk mengolah data sesuai dengan berbagai prosedur yang sudah sebelumnya dirumuskan, sehingga mampu memberikan hasil informasi yang sangat bermanfaat untuk setiap penggunanya.
Selain itu, pengertian komputer adalah alat elektronik yang didalamnya terdapat rangkaian beragam komponen yang saling terkoneksi dan membentuk suatu sistem kerja. Sistem yang terdapat di dalam komputer ini bisa melakukan pekerjaan secara otomatis dengan berdasarkan program yang sudah diperintahkan, sehingga bisa menghasilkan data serta program tertentu.
Umumnya, komputer terdiri dari beberapa elemen utama, yakni perangkat keras atau hardware yang terdiri dari RAM, processor, harddisk, CPU, dan Motherboard. Lalu ada juga perangkat lunak atau software, yakni sistem operasi dan juga beragam aplikasi yang diinstal di dalam hardware agar bisa bekerja sesuai dengan perintah penggunanya.
Sedangkan elemen terakhir dari komputer adalah pengguna atau brainware, yakni pengguna atau operator komputer itu sendiri.
Untuk mendownload filenya silahkan klik Download Kamus Komputer
Tidak ada komentar:
Posting Komentar